Tuesday, November 26, 2024
HomeDaerahWabup Kukar Tinjau Pembangunan Infrastruktur di Loa Kulu-Loa Janan

Wabup Kukar Tinjau Pembangunan Infrastruktur di Loa Kulu-Loa Janan

PembacaSetia.com, Tenggarong – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin melakukan peninjauan pembangunan Infrastruktur di Kecamatan Loa Kulu dan Kecamatan Loa Janan pada Selasa (27/6/2023).

Dalam kegiatan itu, Rendi Solihin mengatakan bahwa peninjauan itu ia lakukan guna memastikan pembangunan infrastruktur berjalan lancar. Sebab pembangunan infrastruktur di dua kawasan itu telah masuk dalam program prioritas APBD 2023.

“Ini sebagai bentuk tanggung jawabnya sebagai Pemkab Kukar kepada masyarakat juga. Peninjauan ini penting agar semuanya berjalan lancar tanpa hambatan,” ucap Rendi.

Dari pantauannya, ia mengatakan bahwa pembangunan jalan di Loa Kulu dan Loa Janan sudah sangat baik dan bahkan sudah ada yang selesai 100% sebelum masa kontrak berakhir.

“Ini merupakan salah satu nilai plus dan bisa diberikan apresiasi tetapi pekerjaan juga harus sesuai dengan kontrak yang ada di RAB tersebut,” pungkasnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments