PembacaSetia.com, Tenggarong – Tepat pada Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah, Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar) Sunggono mengajak seluruh pihak agar turut serta bersinergi dalam menjaga kerukunan dan keharmonisan.
Hal itu disampaikannya saat mengikuti sholat Iduladha berjamaah di Masjid Jami Aji Amir Hasanoeddin Tenggarong, Kamis (29/6/23) pagi.
“Sinergi tersebut dengan harapan agar berdampak positif terhadap peningkatan empati, solidaritas dan soliditas antar sesama warga Kukar,” ucap Sunggono.
Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa hingga kini pihaknya juga telah membangun kerjasama dengan Dewan Masjid untuk bersama-sama menekan angka kemiskinan melalui pembentukan sumber daya manusia (SDM).
“Masjid merupakan bagian dari rumah besar pengentasan kemiskinan berbasis rumah ibadah dimana masjid selain tempat untuk beribadah namun juga bisa berperan besar dalam pengentasan kemiskinan di Kutai Kartanegara,” pungkasnya.