Pembacasetia.com, Samarinda – Dengan cita-cita mengembangkan ekonomi Kaltim yang baik serta pertumbuhan pesantren untuk menelurkan generasi-generasi bangsa masa depan yang berkualitas, perlu dilakukan kolaborasi antara dua lembaga tersebut.
Belum lama ini Wakil Ketua DPRD Kaltim, Samsun membahas rencana kolaborasi antara Industri Kelapa Sawit di Kaltim dengan sejumlah pesantren, dengan nama Program Santripreneur. Nantinya para santri tersebut akan didik menjadi seorang wirausahawan yang mampu memproduksi bibit sawit berkualitas.
“Pola seperti ini memang sesuai dengan visi Wakil Pesiden RI, Maruf Amin yang terus mendorong para santri mengembangkan kemmapuannya di bidang ekonomi dan berwirausaha,” paparnya.
Meskipun berlatar belakang Industri Sawit, menurut Samsun program ini tidak akan mengganggu tugas utama para santri di bidang Pendidikan. Bahkan melalui program ini, para santri diharap memiliki kemampuan lebih di bidang wirausaha dengan bisa mengembangkan UMKM secara mandiri. (adv/jie)