pembacasetia.com, Kukar – Semakin meningkatnya antusiasme generasi muda terhadap olahraga tenis meja di Kutai Kartanegara telah mendorong Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) untuk mengambil langkah besar.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, dengan penuh optimisme mengajak Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kukar untuk memperluas jaringan kepengurusannya hingga ke 20 kecamatan di seluruh wilayah Kukar.
Upaya ini tidak hanya sebagai respons terhadap tingginya minat atlet pingpong, tetapi juga sebagai langkah strategis dalam mengembangkan bibit-bibit muda berbakat di cabang olahraga tersebut.
“Melihat tingginya semangat dan potensi yang dimiliki para atlet, rasanya inilah saat yang tepat untuk membentuk kepengurusan PTMSI di seluruh kecamatan,” ujar Aji Ali Husni belum lama ini.
Ia menambahkan bahwa pihaknya siap memberikan dukungan penuh dalam mewujudkan hal tersebut. “Dan tentu kami siap mendukung apapun yang menjadi kebutuhan dalam pembentukannya,” tambah Aji.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua I PTMSI Kukar, Sukardi Wahyudi, menyampaikan bahwa hingga saat ini, kepengurusan PTMSI sudah terbentuk di 18 kecamatan. Namun, pihaknya berharap dalam waktu dekat dapat melengkapi kepengurusan di dua kecamatan yang belum, yakni Kota Bangun Darat dan Samboja Barat.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat kami bisa membentuk kepengurusan di Kota Bangun Darat dan Samboja Barat,” kata Sukardi. Ia juga mengungkapkan bahwa perkembangan tenis meja di Kukar mengalami peningkatan yang signifikan di setiap kecamatan, berkat adanya turnamen yang digelar secara rutin oleh pengurus PTMSI di setiap daerah.
“Yang baru di Kecamatan Kota Bangun, khususnya di Desa Kedang Murung. Mereka mengadakan open turnamen se-Kalimantan Timur,” tambahnya.
Sukardi juga menekankan bahwa perkembangan cabor (cabang olahraga) tenis meja tidak lepas dari dukungan yang diberikan oleh Dispora Kukar. Selain bantuan peralatan olahraga, Dispora Kukar juga telah memperbaiki sarana dan prasarana olahraga di berbagai tempat untuk menunjang perkembangan cabor tersebut.
“Termasuk fasilitas yang ada sekarang ini. Ini adalah salah satu sumbangsih pemerintah lewat Dispora,” ungkap Sukardi.
Sebagai bentuk penghargaan, Sukardi mengapresiasi Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, yang telah memberikan perhatian dan dukungan penuh terhadap perkembangan olahraga tenis meja di Kukar.
“Kami warga PTMSI sangat berterima kasih dan sangat bangga kepada Pak Aji Ali. Perhatiannya terhadap tenis meja sangat baik dan luar biasa,” tuturnya.
Diharapkan, dengan dukungan dan kolaborasi yang baik antara PTMSI dan Dispora Kukar, pengembangan olahraga tenis meja di Kukar dapat terus berlanjut dan menghasilkan atlet-atlet berprestasi di masa depan.(Adv/Dispora Kukar)