Saturday, November 30, 2024
HomeAdvertorialKerang Muara Badak Diproyeksikan Menjadi Sektor Ekonomi Unggulan Kukar

Kerang Muara Badak Diproyeksikan Menjadi Sektor Ekonomi Unggulan Kukar

pembacasetia.com, TENGGARONG – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kutai Kartanegara (Kukar) memproyeksikan budidaya kerang di Muara Badak sebagai salah satu sektor ekonomi andalan daerah. Fadli, Sekretaris DKP Kukar, menyatakan bahwa potensi budidaya kerang sangat besar dan diprediksi akan terus tumbuh dalam beberapa tahun mendatang.

“Budidaya kerang memiliki potensi yang sangat besar untuk menjadi sektor unggulan di Kukar, dan banyak warga yang kini mulai beralih ke sektor ini,” kata Fadli.

DKP Kukar telah memberikan berbagai dukungan bagi para pembudidaya kerang, termasuk pelatihan teknis dan bantuan akses pasar. “Kami memberikan pelatihan agar petani bisa meningkatkan produktivitas dan kualitas kerang yang dihasilkan,” jelasnya.

Fadli yakin, jika didukung dengan baik, budidaya kerang dapat menjadi tulang punggung ekonomi Kukar di masa depan. “Dengan pengelolaan yang tepat, budidaya kerang bisa menjadi sektor andalan yang memberikan kontribusi signifikan bagi perekonomian daerah,” ujarnya.

Fadli menambahkan, pentingnya peran pemerintah, petani, dan pelaku usaha dalam menciptakan sinergi untuk memajukan sektor budidaya kerang. “Kerjasama semua pihak sangat dibutuhkan untuk memastikan keberlanjutan dan pertumbuhan sektor ini,” tutupnya. (Dinas Kelautan & Perikanan Kukar)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments