Wednesday, November 27, 2024
HomeAdvertorialPabrik Pakan Ikan Akan Dibangun di Loa Kulu

Pabrik Pakan Ikan Akan Dibangun di Loa Kulu

Pembacasetia.com, TENGGARONG – Untuk mengatasi harga pakan ikan yang sering naik di pasaran, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) berencana membangun pabrik pakan ikan di Kecamatan Loa Kulu pada tahun depan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Perindustrian Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar, Arbani.

Arbani mengatakan bahwa pabrik pakan ikan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kukar yang banyak menggeluti sektor perikanan, khususnya budidaya. Ia menilai bahwa Loa Kulu merupakan wilayah yang strategis untuk lokasi pabrik karena memiliki kawasan budidaya ikan yang cukup besar dan dekat dengan beberapa kota besar di Kalimantan Timur (Kaltim).

“Kita perlu punya pabrik pakan karena pembudidaya ikan banyak di Kukar. Tidak hanya di Loa Kulu, tapi juga di Tenggarong, Tenggarong Sebrang, dan wilayah hulu,” kata Arbani pada Sabtu (14/10/2023).

Arbani berharap bahwa dengan adanya pabrik pakan ikan ini, masyarakat petani bisa mendapatkan pakan ikan dengan harga yang lebih terjangkau dan kualitas yang baik. Ia juga berharap bahwa pabrik ini bisa memberikan kesejahteraan bagi masyarakat Kukar.

“Mudah-mudahan dengan adanya pabrik ini kita bisa bersaing dengan pakan ikan yang ada di pasaran,” ujarnya.(ADV/Diskominfo Kukar)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments